Skip to main content

Posts

Showing posts from October, 2010

Menulis di Media Cetak Indonesia

Bagi siapa saja yg berminat mengirim tulisan ke media cetak (koran/majalah), maka berikut beberapa tips yang perlu diperhatikan : Panjang tulisan antara 700 sampai 1000 kata. Kirim ke media via email dalam bentuk MS WORDS via attachment. Alamat email-email media cetak sebagai berikut: Email Koran Ibukota Surat Kabar “Kompas” (Indonesia) kompas@kompas.com ; opini@kompas.com ; opini@kompas.co.id Surat Kabar “Koran Tempo” (Indonesia) ktminggu@tempo.co.id ; koran@tempo.co.id Surat Kabar “Republika” (Indonesia) sekredrep@hotmail.com Surat Kabar “The Jakarta Post” (Indonesia) jktpost2@cbn.net.id ; editorial@thejakartapost.com; opinion@thejakartapost.com; sundaypos@thejakartapost.com; features@thejakartapost.com Surat Kabar “Suara Karya” (Indonesia) redaksi@suarakarya-online.com

Festival Blog 2010

Menambah wawasan melalui internet Kata internet kedengaran tidak asing lagi pada abad millenium ini. Perkembangan abad millennium ditandai dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Pada bidang teknologi, internet menjadi primadona semua orang. Pada saat sekarang ini, kecenderungan manusia adalah melakukan segala sesuatu dengan mudah, ringkas, praktis, efektif serta efisien. Terkhusus pada bidang teknologi informasi, manusia semakin bergantung pada bantuan internet . Sehingga internet menjadi salah satu kebutuhan penting umat manusia.

Porseni PPGT 2010

October 16, 2010 we attended the Bible Camp and Porseni, Torajan Churh's youth at Jatiwaringin. We joined the choir contest as one part of the match. We represent Semarang regional, all members of the choir team are student of UKSW, i was there too. We spended two weeks to prepare this performance. We have gave the best, that was only for our Shelter, Jesus Christ.

Pengajar yang berdampak

Pendidikan merupakan kebutuhan pokok dan wajib bagi perkembangan dan kemajuan peradaban manusia. Tingkat pendidikan suatu masyarakat akan menjadi indikator perkembangan masyarakat itu sendiri. Untuk mencapai taraf idealnya maka seluruh stakeholder dalam masyarakat dituntut untuk bahu membahu menumbuhkembangkan masyarakat yang terdidik. Dalam konteks Negara, Republik Indonesia juga turut terlibat dalam pengaturan pendidikan bagi rakyatnya. Hal ini terlihat jelas dalan konstitusi Negara Indonesia dimana dinyatakan bahwa salah satu  tugas dan tanggung jawab Negara adalah untuk mencerdaskan kehidupan bangsa. Pendidikan tidak hanya dikiblatkan untuk mengembangkan serta memperkaya ilmu pengetahuan individu (sains), namun lebih dari itu. Berbicara mengenai pendidikan juga berbicara mengenai tanggung jawab moral. Manusia terdidik akan melaksanakan tuntunan hidupnya secara arif dan bijak serta berwawasan luas dalam memandang sebuah objek.