Saat berkunjung ke Ambon, tak lengkap rasanya jika melewatkan menikmati segarnya racikan rujak Natsepa yang disantap langsung di pantai Natsepa. Yang menjadi ciri khas racikan rujak Natsepa adalah campuran buah yang sangat beragam dan dilumuri saus kacang tanah yang sangat banyak kacangnya. Semakin paripurna memakan potongan buah rujak suap demi suap sambil memandang air laut yang bersih dan tenang dengan desiran ombaknya yang gemulai. Ambon dan rujak Natsepa tidak bisa terpisahkan.
Bulan Januari 2019 ini kebetulan saya ada agenda ke Ambon dan kesempatan ini pastinya sangat sayang saya lewatkan untuk menyantap lagi rujak Natsepa. Harga untuk seporsinya Rp.15.000.
Jarak pantai Natsepa dari kota Ambon sekitar 17Km, jalan raya ke sana sudah baik dan lancar. Kurang lebih perjalanan dengan kendaraan bermotor 30menit. Ada juga angkot yang trayeknya dari kota Ambon melalui pantai Natsepa, kita bisa naik di pasar Mardika, tarif hingga ke pantai Natsepa Rp.5000.
Comments
Post a Comment